Sore-sore di Pantai Patenggangan
Sunset di Pantai Patenggangan |
Patenggangan
merupakan nama yang tak asing lagi bagi mahasiswa UNP yang tinggal di sekitar
jalan Patenggangan, Air Tawar Barat karena di pinggir jalannya terdapat pantai yang cukup indah. Pantai Patenggangan
namanya, pengunjung pantai ini tak kalah saing dengan pantai-pantai yang sudah
populer namanya, sebut saja pantai gondoriah di kota Pariaman. Meskipun
fasilitas di pantai ini kurang memadai namun tak membuat surut orang-orang yang
mengunjunginya. Tak hanya dari kalangan mahasiswa yang berkunjung sehabis pulang
kuliah demi membalas rasa penatnya, namun juga para pelajar, orang dewasa
hingga orang tua sekalipun. Terlihat sekali ketika penulis berkunjung ke pantai
tersebut, penulis melihat berbagai macam aktifitas yang dilakukan orang disana.
Ada yang bermain air, membuat bangunan dari pasir, bermain sepak bola pantai, berfoto-foto
dan ada pula remaja yang lagi bermesraan dengan lawan jenisnya.
Dari
kaca mata ilmu sosiologi, lebih mudah dilihat fenomena-fenomena dari masyarakat
atau aktifitas orang-orang yang ada di pantai tersebut. Pantai Patenggangan ini
lebih ramai jika berkunjung di waktu sore maklum saja karena sore adalah waktu
yang pas untuk melakukan refreshing dari berbagai aktifitas harian yang
dilakukan. Di sekitar bibir pantai terdapat beberapa rumah penduduk yang
menetap di sana. Tak terbayang oleh penulis akan ketakutan dan kecemasan yang
mereka rasakan apabila gempa dengan skala besar terjadi. “Uuh,sungguh
mengerikan tentunya!!”. Dengan perasaan cemas dan pikiran yang tak karuan akan
muncul dari sikap para penduduk yang tinggal di sana. Penulis melihat anak-anak
yang bermain di depan rumahnya. Hal ini menunjukkan banyak nya keluarga yang
boleh dikatakan kurang mampu dan tak memiliki biaya lebih yang tinggal di sana.
Bagaimanapu mereka harus tetap tinggal di sana sekaligus sebagai tempat tumpuan
hgidup mereka karena sebagian keluarga yang tinggal di sana adalah berprofesi
sebagai nelayan.
Semoga
saja perhatian pdari pemerintah terhadap keluarga-keluarga yang tinggal di
sekitar pantai tersebut dapat di relokasikan ke tempat yang lebih aman
nantinya, apalagi ketika gempa besar terjadi. Allahu’alam bishawab. (Hasan Asyhari)
0 comments:
Post a Comment